BeritaPapua.co, Waropen — Guna menggugah rasa cinta tanah air dan meningkatkan semangat nasionalisme dalam memperingati HUT kemerdekaan Republik Indonesia ke 77 tahun, Komunitas motor Adventure asal Waropen melakukan upacara penghormatan bendera merah putih dengan gaya berbeda.
Milanisty Racing Team Waropen bersama Pecinta Motor Trail dan Waropen Lumpur Comunity dengan menggandeng Polres Waropen serta melibatkan klub motor Kabupaten Waropen dalam kirab Pengibaran 77 lembar serta Pembentangan 77 meter Bendera Merah Putih pada dua tempat yakni di Kampung Nanifokey serta dermaga Pelabuhan Pedemani Waropen, Rabu (17/8).
Pada Pelaksanaan didua tempat tersebut peserta Kirab telah bergerak sehari sebelumnya Selasa(16/8) pukul 12:00 WIT. Untuk perjalanan menuju kelokasi pertama, yang mana sebelumnya rombongan dilepas oleh Kapolres Waropen AKBP. Naharuddin didampingi Kasat Lantas Ipda Taufik Hidayat di Mako Polres Waropen.
“Yang memotifasi kami dari Milanisty dengan adanya kegiatan ini selain daripada saya hobby dengan motor. Dengan cara inilah kami para pecinta otomotif di Kabupaten Waropen dapat turut memeriahkan hari ulang tahun republik indonesia yang ke 77 tahun, sebab saat ini yang kita rasakan hanya dapat menikmati hasil dari kemerdekaan itu sendiri tentunya dengan adanya kegiatan ini juga bertujuan untuk menggugah rasa cinta tanah air dan kami hanya mencoba menghimpun rekan rekan untuk dapat berpartisipasi dan memberikan pesan moral kepada generasi muda disini untuk dapat mengaplikasikan hal yang sama kedepannya,” ujar Abubakar Korebima, owner Milanisty Racing Team Waropen.
Abubakar juga menjelaskan bahwa salah satu tempat pelaksanaan di kampung Nanifokey ini bertujuan memperkenalkan wilayah dataran yang tertinggi di Kabupaten Waropen.
“Dua tempat yang kami pilih juga merupakan salah satu tempat yang patut diperkenalkan di Waropen dimana Kampung Nanifokey merupakan dataran tertinggi disini, dan kami tidak cukup mempunyai jarak bentang makanyanya kami telah persiapkan dermaga pelabuhan Pedemani Waropen sebagai lokasi kedua,” paparnya.
(Red-Alp)