Sentani, Beritapapua.co – Pasca banjir bandang yang terjadi Sabtu malam 17 Maret 2019 kemarin, menyisakan luka mendalam bagi para korban yang kini kehilangan sanak keluarga hingga harta benda.
Club motor asal Kota Jayapura Alfata Happy Laundry Vuria Racing Tim yang bermarkas di Vuria Kotaraja turun ke lokasi tempat dimana terjadinya banjir bandang di Sentani Kabupaten Jayapura, membawa sejumlah bantuan kemanusiaan, Minggu malam (18/03/2019)
Bantuan barang yang di angkut oleh sebuah mobil pick up dan minibus antara lain, Pakaian layak pakai dan bahan makanan seperti Beras, Gula, Kopi, Teh, Mie Instan, Air Kemasan Gelas plastic dan Air Galon.
Ismail Abdul Hamid selaku bos besar club motor tersebut saat di temui redaksi Beritapapua.co menjelaskan bahwa, ini adalah aksi spontan yang dilakukan oleh tim kami untuk bantuan kemanusiaan.
“Tujuan dilakukan bantuan ini adalah untuk berbagi dengan teman dan saudara yang terkena dampak banjir bandang kemarin,” ungkap bos mail.
Mail juga berharap semua bantuan yang diberikan dapat meringankan beban para korban banjir bandang.
Untuk diketahui, lokasi yang telah dibagikan bantuan tersebut adalah BTN Puskopad, BTN di Sosial dan Posko Bantuan depan jalan utama sentani.
(Redaksi)